sesulit apapun, jangan sampai masalahmu menganggu jalan-jalanmu. itu prinsip yang selalu aku jaga sampai saat ini. Entah itu masalah uang (yang kadang menjadi kendala utama), atau maslah lainnya yang tidak penting banget, terutama pacar..hakaka...Karena kecintaanku pada jalan-jalan sudah sangat mengila.
aku mulai mencintai jalan-jalan sejak aku Sekolah Dasar. Mungkin dahulu itu bukan namanya jalan-jalan. Karena perjalananku hanya dari rumah di Cilacap sampai ke tempat nenekku yang berada di Ajibarang. Itu pun aku dititipkan oleh Babeh ku kepada kondektur bis tersebut agar nantinya aku di turunkan di depan kios tempat Pak de saya bekerja. Tapi walaupun begitu, itu adalah petualangaanku. ulai dari perjalanan singkat yang hanya satu jam itu, aku mulai banyak berimajinasi nantinya bakal melakukan perjalanan yang sangat menyenangkan.
SMP, SMU ternyata masih hanya sekitar Cilacap, kotaku saja...tapi sangat menyenangkan, karena masih harus menaiki bus dari sana kemari. Pake baju sekolah agar harga lebih murah. hakaka...tapi ku lupa kemana saja. Ingatanku buruk sekali, saat itu aku belum terlalu aktif untuk menuliskan semua tentang ku.
Kuliah...punya banyak waktu bebas yang sangat banyak. Dari sini peualanganku dimulai...apalagi dengan aku ikut organisasi pecinta alam yang nota bene sangat suka sekali jalan-jalan. hehe...berbagai tempat, kota dan aktifitas ku...sampai sekarang bersama pasanganku.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar